Polres Depok Gelar Patroli Pencegahan Corona

...
Pembuat : Ketua Harian

Depok, Beritasatu.com - Polres Depok menggalakkan patroli di sejumlah wilayah Kota Depok, sebagai upaya antisipasi pencegahan penyebaran virus corona.

Kepala Sub Bagian Humas Polres Depok, AKP Firdaus mengatakan, patroli ini berisikan imbauan kepada masyarakat Depok secara humanis agar membubarkan diri dan kembali ke rumah masing-masing guna mengantisipasi penyebaran virus covid-19.

"Giat Patroli ini memberikan imbauan dan edukasi tentang merebaknya penyakit yang menular dan memberikan imbauan agar tetap tenang menyikapi masalah virus corona," ujar Firdaus di Depok, Selasa (24/3/2020).

Firdaus menambahkan, warga Depok juga diminta tidak melakukan kontak fisik dan menjaga jarak sosial atau social distancing guna menghindari penularan virus corona.

"Jangan lupa untuk mencuci tangan apabila bersentuhan dengan orang lain atau berjabat tangan dengan orang dan hindari kumpul dengan orang banyak atau acara lain untuk memutus mata rantai penyebaran virus corona," papar Firdaus.

Adapun beberapa titik wilayah yang dilakukan patroli skala sedang oleh Polres Metro Depok yakni di Jalan Margonda Raya, Jalan Boulevard Grand Depok City, Terminal Jatijajar, Jalan Bahagia Raya, Jalan Tole Iskandar, Jalan Raya Sawangan, Jalan Raya Cimanggis, Jalan Raya Nanggerang.

 

Sumber : https://www.beritasatu.com/megapolitan/612601-polres-depok-gelar-patroli-pencegahan-corona

~ Chat Kosong ... ~

×

Lorem ipsum dolor sit amet, consectetur adipiscing elit. Integer posuere erat a ante.

Someone famous in