Dekranasda Depok Gandeng Pengusaha Konveksi buat APD

...
Pembuat : Ketua Harian

Depok, Beritasatu.com - Dewan Kerajinan Nasional Daerah (Dekranasda) bekerja sama degan pengusaha konveksi membuat alat pelindung diri (APD) untuk tenaga medis.

Ketua Dekranasda Kota Depok Elly Farida meninjau langsung pembuatan APD yang dilakukan oleh Konveksi Cut Nyak Butik di Jalan Margonda Raya, Kecamatan Pancoran Mas, Depok.

"Apresiasi perjuangan serta usaha mereka sangat luar biasa. Sementara semua orang berdiam diri di rumah, namun mereka semua berkumpul setiap hari. Bahkan mungkin hingga melewati waktu kerjanya untuk memenuhi kebutuhan APD di Depok," ujar Elly di Depok, Minggu (5/4/2020).

Dikatakan Elly, dirinya mengajak semua pihak bekerja sama demi menanggulangi kelangkaan APD bagi para tenaga medis.

"Saya ucapkan terima kasih atas upaya yang dilakukan para karyawan di sini yang telah berjuang untuk menebar kebaikan. Mudah-mudahan mendapatkan imbalan terbaik dari Tuhan," kata Elly.

Pengusaha Cut Nyak Butik Depok, Rosmawari Ismail menuturkan, banyaknya pasien yang terkonfirmasi berdampak kebutuhan APD bagi dokter dan perawat yang berjuang di garis terdepan untuk menyelamatkan nyawa pasien.

Oleh karena itu, dia merasa terpanggil untuk berbuat membantu sesama umat manusia dalam menghadapi virus tersebut. Menurutnya, adanya produksi APD ini berawal dari ajakan Elly Farida sebagai Ketua Dekranasda Depok.

Elly mengajak para pengusaha fashion untuk berbuat dalam menghadapi penyebaran Covid-19.

 

Sumber : https://www.beritasatu.com/megapolitan/617197-dekranasda-depok-gandeng-pengusaha-konveksi-buat-apd

May 26th, 2020
Ketua Harian
bisa jg dengan umkm depok yg lain , bisa dicek datanya melalui dinas umkm
×

Lorem ipsum dolor sit amet, consectetur adipiscing elit. Integer posuere erat a ante.

Someone famous in